Karantina Duta Wisata Benuo Taka Dimulai, Malam Bakat Langsung Panen Talenta

PENAJAM, Panrita Post – Karantina Pemilihan Duta Wisata Benuo Taka Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) resmi dimulai. Hari pertama karantina dibuka langsung oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) PPU dan diisi dengan berbagai materi pembekalan untuk para finalis.
Ketua Asosiasi Duta Wisata Indonesia (Adwindo) PPU, Sultan Malik, menjelaskan bahwa kegiatan karantina berlangsung padat dan edukatif sejak hari pertama.
"Ada pemateri dari Bank Kaltimtara, dilanjutkan dengan pelatihan Bahasa Inggris, public speaking, hingga materi pariwisata yang dikemas dalam beauty class bersama Rumi," jelasnya kepada Panrita Post, Selasa (2/7/2025).
Pada malam harinya, para finalis langsung mengikuti Malam Bakat, yang menjadi salah satu rangkaian penilaian penting dalam proses seleksi.
“Di malam bakat, para peserta menampilkan berbagai pertunjukan seperti tari dan menyanyi. Rata-rata tampil dengan penuh percaya diri dan kreativitas. Dari situ, ditentukan tiga terbaik atau top three,” ujarnya.
Namun demikian, lanjut Sultan, pengumuman resmi juara malam bakat akan dilakukan bersamaan dengan malam Grand Final pada tanggal 3 Juli 2025.
Apa yang selanjutnya dinantikan?
Puncak acara Pemilihan Duta Wisata Benuo Taka 2025 tinggal menghitung hari. Para finalis diharapkan terus menunjukkan performa terbaik hingga malam penobatan. (Adv/Za)