Sidang Paripurna HUT ke-23 PPU: Semangat Gotong Royong untuk Pembangunan Berkelanjutan

PENAJAM,Panrita Post – Peringatan Hari Jadi ke-23 Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) berlangsung khidmat melalui Sidang Paripurna Istimewa DPRD PPU. Dalam kesempatan tersebut, Bupati PPU Mudyat Noor menekankan pentingnya semangat kebersamaan dan gotong royong dalam membangun daerah yang lebih maju dan berdaya saing. Selasa (11/3/2025).
Dalam pidatonya, Mudyat Noor mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga kekompakan serta terus berkontribusi dalam pembangunan daerah. Menurutnya, momen peringatan hari jadi ini bukan sekadar seremonial, tetapi juga refleksi atas perjalanan panjang PPU dalam mencapai kemajuan.
“Hari jadi ini bukan hanya perayaan, tetapi juga pengingat bagi kita semua untuk terus berkontribusi dan memberikan yang terbaik bagi daerah ini,” ujarnya.
Meski telah banyak capaian yang diraih, Mudyat mengakui bahwa pembangunan di PPU masih menghadapi berbagai tantangan. Oleh karena itu, ia menekankan pentingnya koordinasi yang erat antara pemerintah, DPRD, dan masyarakat agar program pembangunan yang telah dirancang dapat berjalan optimal.
“Kami berharap DPRD dan masyarakat terus mengawal jalannya pembangunan agar semua target yang telah ditetapkan dapat tercapai dengan baik,” tuturnya.
Selain menyoroti aspek pembangunan fisik dan infrastruktur, Bupati juga menegaskan pentingnya menjaga nilai-nilai religius dalam kehidupan bermasyarakat sebagai bagian dari visi pembangunan Benuo Taka yang berkelanjutan dan berkarakter.
Dengan semangat gotong royong dan sinergi antara pemerintah dan masyarakat, PPU diharapkan dapat terus berkembang dan menjadi daerah yang lebih sejahtera, berdaya saing, serta memiliki identitas kuat di tengah perubahan zaman.(adv/diskominfoppu)